Cara Mudah Budidaya Tanaman Kedongdong Cepat Berbuah - Pusat Grosir Tanaman Bibit Buah Unggul Magelang

Breaking

Friday, 12 November 2021

Cara Mudah Budidaya Tanaman Kedongdong Cepat Berbuah

Detail Tanaman Kedondong

Tanaman Kedondong Kedondong adalah tanaman buah yang tergolong ke dalam suku mangga-manggaan. Kedondong ini merupakan tanaman buah yang umumnya banyak sekali terdapat di seluruh daerah tropis dan termasuk kedalam angiospermae. Biasanya dalam bahasa Inggris menyebutnya dengan Ambarella, Ataheitte apple / Great hot plum.


Tanaman Buah kedondong ini berasal dari Melanesia dan Polinesia di Pasifik Selatan, sekarang buah kedondong ini sudah banyak ditemukan di berbagai Negara di belahan dunia, seperti India, Vietnam, Laos, Malaysia, Kamboja, Zanzibar, Gabon, serta Indonesia.

Buah kedondong ini dapat dimakan langsung atau dapat juga diolah menjadi berbagai hidangan yang lezat, seperti menjadi manisan, jus, serta es krim. Pohon buah kedondong mudah tumbuh di daerah tropis dan tanaman ini dapat tumbuh hingga mencapai tinggi 18 m.

Namun tidak semua pohon kedondong dapat tumbuh tinggi tersebut, biasanya rata – rata hanya 9 sampai 12 m. Tanaman kedondong mempunyai gugur, daun menyirip, yang panjangnya 20 – 60 cm, daun kedondong ini berbentuk bulat panjang atau bulat telur – lonjong.

Tanaman kodondong ini mempunyai bunga putih mencolok. Buahnya berbentuk oval dengan panjang kira – kira 6 – 9 cm. Setrlah beberapa minggu saat berbuah, buah ini akan jatuh ke tanah saat masih hijau dan keras, kemudian berwarna emas kuning saat sudah masak. Buah kedondong ini mempunyai biji tunggal yang berserabut serta daging buahnya mempunyai rasa manis dan menyegarkan .

Jikan anda tidak mempunyai lahan yang luas tanaman kedondong ini juga dapat untuk ditanam dalam pot atau planter bag. Cukup sediakan pot atau planter bag dengan diameter 40-65 cm, serta campuran tanah + sekam + pupuk kandang kering dengan perbandingan 1 : 1 : 1 , dengan begitu anda sudah bisa memiliki tanaman kedondong ini baik di pekarangan maupun dalam pot.

Baca Juga : Budidaya Tanaman Black berry dan ketahui Manfaatnya

Mengenai perawatan sendiri sebenarnya cukup mudah, pada dasarnya tanaman kedondong tidak membutuhkan perlakuan yang khusus. Cukup siram 1 – 2 kali sehari dipagi atau sore disesuaikan dengan kondisi media tanam.

Untuk pemupukan dapat dilakukan 1 bulan sekali sesuai takaran. Serta pemangkasan yang bisa Anda lakukan dibagian ujung batang yang sudah tua guna merangsang pertumbuhan bunga dan buah.

Spesifikasi

Nama ilmiah (botanical name) : Spondias dulcis
Dataran yang cocok : Rendah – Tinggi
Bibit berasal dari : Okulasi / Cangkok.
Tinggi bibit : 30 – 70 cm
Tempat tanam : Pot diameter >60 cm atau langsung ditanam di tanah
Umur berbuah dari bibit : 0 – 12 bulan

Yuk hiasi rumah anda dengan Tanaman Kedondong ini, jangan sampai kehabisan.

Untuk informasi dan pemesanan hubungi :

Phone/Sms/Whatsapp : 08788 08788 66  (Adi) atau 0857 8667 3628 (Cahyo)
                                         081385988798 (Suranto)

Alamat : Desa. Karanglo Rt.05 Rw.05 No.9
                Kelurahan. Kebonrejo - Kecamatan. Salaman 
                Kabupaten. Magelang 
                Kode Pos. 56162


Pinterest : Central Bibit Unggul Magelang 

No comments: