Panduan Mudah Menanam Pohon Buah jamblang - Pusat Grosir Tanaman Bibit Buah Unggul Magelang

Breaking

Monday, 8 November 2021

Panduan Mudah Menanam Pohon Buah jamblang

Detail Tanaman Buah Jamblang

Tanaman Buah Jamblang – Buah Jamblang  mempunyai nama latin Syzygium cumini, sering disebut juga jambu keling dan duwet adalah sejenis pohon buah yang termasuk ke dalam golongan jambu-jambuan.

Pohon tanaman ini kokoh, berkayu, diameter 10 – 30 cm, dan tidak menggugurkan daun. Tinggi tanaman jamblang ini dapat tumbuh hingga mencapai 20 m, bercabang rendah dan bertajuk bulat atau tidak beraturan.

Daunnya bertangkai 1 – 4 cm, terletak berhadapan. Bentuk daunnya bundar telur terbalik agak jorong, pangkalnya lebar membundar dengan ujung yang agak lancip, bertepi rata, mempunyai tulang daun menyirip. Daun jamblang berwarna merah jambu saat masih muda dan berubah menjadi berwarna hijau mengkilat saat sudah tua.

Mempunyai bunga yang renggang, bercabang hingga tiga kali, umumnya muncul pada cabang-cabang yang tak berdaun. Bunganya kecil dan rapat, 3 – 8 kuntum di tiap ujung tangkai, dan mempunyai aroma yang harum.

Buah jamblang mempunyai bentuk yang kecil dan lonjong. Biasanya buah ini tumbuh bergerombol, mempunyai kulit yang tipis, licin dan mengkilap. Buah jamblang berwarna hijau saat masih muda dan berubah menjadi merah tua sampai ungu kehitaman saat sudah matang.

Daging buahnya berwarna putih, ada juga yang merah keunguan, aroma buahnya tidak terlalu menyengat, serta mengandung banyak sari buah, dan mempunyai rasa sepat masam sampai masam manis. Bijinya lonjong, berukuran sampai 3,5 cm, tetapi ada juga buahnya yang tidak mempunyai biji, ada juga yang berbiji dengan batas jumlah 5.

Anda tertarik memiliki tanaman ini di rumah? Mengenai penanaman dapat Anda lakukan dalam pekarangan langsung dengan menyiapkan lubang berukuran minimal 50x50x50 cm. Atau jika anda tidak memiliki halaman yang cukup luas,

Anda dapat menggantinya dengan planter bag atau pot dengan ukuran diameter lubang minimal 50 cm. Kemudian untuk campuran tanah dapat Anda gunakan dengan komposisi tanah + sekam kering + pupuk kandang kering dengan perbandinan 1:1:1.

Perawatan tanaman jamblang terbilang cukup mudah, namun jika Anda menginginkan hasil yang optimal tetap perlu dilakukan perawatan dan penjagaan, seperti melakukan penyiangan pada gulma atau tanaman pengganggu lainnya yang ada disekitar tanaman supaya tanaman jamblang anda dapat tumbuh dengan maksimal.

Baca Juga : 

Untuk penyiraman lakukan secara rutin yaitu sebanyak 2 kali sehari pada pagi dan sore hari tetapi jika merasa tanah sudah cukup lembab dapat juga dilakukan 1 kali penyiraman, lakukan pula pemangkasan pada cabang yang kering atau yang tidak perlu.

Spesifikasi :

Nama : Juwet Hitam
Nama Ilmiah : Syzygium cumini
Daerah Asal : Asia Tenggara
Asal Bibit : Hasil okulasi
Ukuran bibit Saat Ini : 50 cm – 70cm
Iklim Tumbuh Optimal : dataran rendah / suhu panas 30-35c
Kebutuhan Sinar Matahari : sepanjang hari
Masa Berbuah : berbuah dalam 1 – 2 tahun

Ingin Berinvestasi dengan aman, Hubungi kami sekarang juga untuk pemesanan dan info lengkap dengan cara :

Phone/Sms/Whatsapp : 08788 08788 66  (Adi) atau 0857 8667 3628 (Cahyo)
                                         081385988798 (Suranto)

Alamat : Desa. Karanglo Rt.05 Rw.05 No.9
                Kelurahan. Kebonrejo - Kecamatan. Salaman 
                Kabupaten. Magelang 
                Kode Pos. 56162


Pinterest : Central Bibit Unggul Magelang   

No comments: